Jalan Kabupaten Rusak Parah, Warga Brebes Selatan Inginkan Perbaikan

Jalan Kabupaten Rusak Parah, Warga Brebes Selatan Inginkan Perbaikan
Jalan Kabupaten Rusak Parah, Warga Brebes Selatan Inginkan Perbaikan

Slawipos.com – Jalan Kabupaten Rusak Parah, Warga Brebes Selatan Inginkan Perbaikan, Ruas jalan Talok-Maribaya saat ini kondisinya sangat memprihatinkan.

Jalan kabupaten penghubung Desa Kalinusu Kecamatan Bumiayu dengan Desa Kalijurang Kecamatan Tonjong itu bentuknya sudah seperti kubangan.

Padahal ruas jalan tersebut menjadi jalur distribusi hasil bumi atau pertanian warga. Namun Pemerintah Kabupaten Brebes (Pemkab) tak kunjung memperbaikinya.

Tak heran bila warga terus mengeluhkan kondisi ruas jalan yang fungsinya sangat vital itu.

Suwirto, 44, warga Dukuh Maribaya Desa Kalinusu mengatakan, kerusakan jalan sudah sangat parah.

Selain bergelombang, lapisan aspal juga menghilang di beberapa titik, hingga menyisakan batu dan lumpur sebagaiu landasan jalan.

“Kondisinya semakin parah kalau musim hujan, sudah seperti kubangan kebo (kerbau). Padahal jalur ini merupakan akses utama para petani disini untuk mendistribusikan hasil pertaniannya keluar wilayah,” ungkap Suwirto, Senin 17 Oktober 2022.

Menurutnya, hambatan yang sangat dirasakan akibat kerusakan jalan adalah, naiknya biaya operasional. Karena para pemilik kendaraan angkutan tidak mau mengambil risiko mengalami kerusakan onderdil kendaraannya.

Baca Juga :   Forum Ta'aruf SMK Muhammadiyah Larangan Undang Forum Anak Brebes

“Sehingga sekarang ini pengangkutan hasil bumi dilakukan dengan menggunakan sepeda motor. Tentu hal ini menghambat, karena waktu yang lebih lama,” keluhnya.

Kepala Desa Kalinusu Wasid, membenarkan kondisi yang dialami petani yang terkendala akibat kondisi kerusakan jalan.

Menurutnya, sedianya Dukuh Maribaya, hanya berjarak tidak lebih dari 10 kilometer dari ibu kota Kecamatan Bumiayu.

“Saat ini masih terdapat kondisi jalan yang sangat rusak sekitar 6 kilometer. Pemkab sendiri sedianya telah berupaya melakukan perbaikan, namun belum menyentuh hingga wilayah Maribaya,” jelasnya.

Perbaikan ruas jalan tersebut, lanjut Kades, sudah sangat dinantikan oleh warga. Tidak hanya yang tinggal di Maribaya saja, namun juga warga lain yang kebetulan memiliki lahan pertanian di wilayah itu.

“Banyak yang menanyakan kapan jalan Maribaya ini mendapat perbaikan, sehingga kami berharap tahun ini bisa terealisasi,” ucapnya.