Delapan Kandidat Dirut Bakti Kominfo Siap Tes Wawancara

Logo Website Bakti Kominfo 2023

Slawipos.com – Delapan Kandidat Dirut Bakti Kominfo Siap Tes Wawancara, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melanjutkan proses seleksi ulang jabatan Direktur Utama Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Dirut Bakti). Dari 16 kandidat yang mengikuti tahapan penulisan makalah, kini tersisa delapan kandidat yang lolos ke tahapan wawancara.

Hal ini diumumkan oleh Kepala Balitbang SDM selaku Ketua Tim Seleksi Jabatan Dirut Bakti, Hary Budiarto, dalam keterangan tertulisnya. Ia menyebutkan nama-nama delapan kandidat yang berhak mengikuti tahapan wawancara, yaitu:

Ade Dimijanty Bernadus Satriyo Dharmanto Dhia Anugrah Febriansa Fadhilah Mathar Kustanto Mohammad Tsani Annafari Sahat Hutajulu Sofian Lusa

Hary mengatakan bahwa tes wawancara akan diselenggarakan pada Selasa (1/8) dengan metode video conference secara online. Ia mengingatkan agar peserta mengikuti tes wawancara sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Jika tidak, peserta dianggap mengundurkan diri.

“Peserta yang tidak mengikuti tes wawancara sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dianggap mengundurkan diri. Kelalaian tidak mengikuti perkembangan informasi menjadi tanggung jawab peserta,” ujarnya.

Baca Juga :   Tarif LRT Jabodebek Paling Mahal Rp 25 Ribu, Mulai Beroperasi Agustus 2023

Seleksi ulang jabatan Dirut Bakti ini dilakukan karena pada seleksi sebelumnya tidak ada peserta yang memenuhi syarat. Menkominfo Budi Arie Setiadi memastikan jabatan Dirut Bakti akan terisi pada Agustus ini.

“Seleksi menuju 20 orang, nanti tiga orang, lalu kita pilih satu orang. Iya (diumumkan bulan Agustus), kita pilih,” ungkapnya.

Budi juga menyebutkan bahwa jajaran direksi Bakti lainnya akan direview secepatnya. Hal ini dalam rangka koordinasi pendampingan dari Kejagung untuk mendampingi masalah hukum yang ada di Bakti.